SLB Negeri 1 Karangasem Selenggarakan Penilaian Akhir Semester Secara Daring dan Luring

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Tahun Pelajaran 2021/2022 merupakan kegiatan yang dilakukan untuk mengukur kemampuan belajar peserta didik selama satu semester (6 bulan). PAS yang diselenggarakan di SLB Negeri 1 Karangasem pada semester ganjil tahun pelajaran 2021/2022 masih sama seperti PAS pada semester genap tahun pelajaran sebelumnya. Hal tersebut diakibatkan oleh situasi dan kondisi lingkungan yang belum kondusif dalam masa pandemi COVID-19. Pihak sekolah masih tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat terutama dalam pengaturan jumlah siswa yang belajar di sekolah secara tatap muka sesuai dengan himbauan pemerintah. Menurut salah satu guru yang mengajar peserta didik dengan ketunaan Autis Bu Anynda Mustika Parwita Shari, S.Pd, beliau memaparkan bahwa kegiatan penilaian akhir semester ini masih belum dapat sepenuhnya berjalan lancar. Peserta didik kadang kala belum mampu secara mandiri mengerjakan soal yang diberikan sehingga masih sangat memerlukan bantuan orang tua, apalagi anak dengan ketunaan autis tidak memiliki mood yang stabil, paparnya. Namun hal tersebut diharapkan dapat diatasi dengan adanya komunikasi yang baik antara guru dengan orang tua sebagai pendamping peserta didik saat belajar di rumah. Peran serta orang tua sangat membantu kegiatan pembelajaran pada anak berkebutuhan khusus yang dilakukan secara daring  maupun luring sehingga kegiatan penilaian dapat dilaksanakan dengan lancar serta dapat mengukur kemampuan yang telah dikuasai peserta didik selama satu semester. Hasil penilaian ini nantinya dapat digunakan sebagai pedoman dalam merancang pembelajaran pada semester genap.

Red- SLB Negeri 1 Karangasem