Karangasem – Lomba Fasion Show Busana Endek Kasual yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali dilaksanakan pada Kamis, 21 Oktober 2021 yang bertempat di Aula Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali. Lomba yang diikuti oleh perwakilan SMA, SMK, dan SLB masing-masing kabupaten, merupakan wujud implementasi arah kebijakan visi Pemerintah Provinsi Bali mengenai hari penggunaan kain tenun endek Bali/kain tenun ikat tradisional Bali. SLB Negeri 1 Karangasem yang merupakan perwakilan SLB dari kabupaten Karangasem mengirimkan peserta didik jenjang SMPLB Tunarungu atas nama Ramayodi dan Dewi Candra. Pakaian endek yang digunakan oleh perwakilan SLB Negeri 1 Karangsem mengkombinasikan kain endek motif dengan warna coklat dan ungu. Penampilan kedua peserta didik tersebut cukup elegan dan terkesan santai dan trendy. Mereka sangat percaya diri tampil di depan dewan juri dengan gaya berjalan di atas catwalk. Seluruh peserta yang tampil telah menunjukkan penampilan yang luar biasa sebagai bentuk semangat dalam pelestarian budaya dan kesenian Bali.
(Red / SLBN 1 Karangasem)